You are here:    Home      Tips      Desain Rumah Lahan Sempit Bisa Dimaksimalkan dan Tampak Elegen Lho

Desain Rumah Lahan Sempit Bisa Dimaksimalkan dan Tampak Elegen Lho

27/10/2021
Published in Tips
Comments are off for this post.

Rumah lahan sempit kini bisa dimaksimalkan agar tampak elegan dan luas. Mayoritas dari orang – orang pasti memiliki keinginan untuk membangun dan tinggal di rumah dengan ukuran yang besar dan luas. Akan tetapi, Anda tidak perlu berkecil hati karena trend dari rumah mungil sekarang banyak sekali digemari oleh berbagai kalangan.

Rumah mungil bukan hanya dijadikan sebagai alternatif pilihan tempat tinggal di lahan yang berukuran kecil, namun bisa menjadi hal dengan harga yang relatif terjangkau serta fungsi rumah berjalan dengan semestinya.

Bila Anda lebih menyukai desain dari rumah minimalis dan lebih senang dengan suasana sederhana tidak berlebihan, mungkin bisa dengan cara membangun rumah minimalis lahan sempit.

Tips Desain Interioir Rumah Lahan Sempit Tampak Mewah

Pada saat Anda ingin mempunyai hunian tempat tinggal memang tidak mudah, ada berbagai macam kendalam, salah satunya ialah masalah daya beli dari pembelinya.

Baca juga: Selain Harga Tanah, Bangun Rumah 100 Juta Sangat Bisa Lho

Sedangkan untuk harga tanah dan rumah sudah tidak murah lagi, ditambah lagi dengan biaya perbaikannya yang cukup bertambah seiring berjalannya waktu.

Sekarang ini sudah banyak tanah kavling berukuran kecil yang diperjualbelikan kepada masyarakat agar bisa memenuhi kebutuhan primer, yakni memiliki rumah impian.

Lantas, bagaimana cara untuk mengelola lahan sempit supaya bisa memenuhi kebutuhan dari rumah impian Anda. Berikut ini, kami sudah merangkum beberapa trik untuk membangun rumah lahan sempit.

1. Buat Ruangan yang Efisien

Langkah pertama yang bisa Anda persiapkan ialah dengan ruangan apa saja yang benar – benar dibutuhkan dan rencana seefisien mungkin.

Ada beberapa ruangan penting yang semestikan dibutuhkan, seperti kamar tidur, dapur, dan kamar mandi.

Hindari juga ruangan yang mungkin kurang dibutuhkan. Semisalnya Anda jarang menerima tamu, disarankan untuk tidak membuat ruangan tersebut.  Atau bisa mengajak tamu langsung ke ruangan keluarga yang lebih nyaman.

2. Desain ruangan terbuka

Hindari juga penyekatan di setiap ruangan karena dapat membuat rumah Anda tampak lebih sempit. Memang benar bila adanya sekat di tiap ruangan membuat sesak dan sempit. Ciptakan ruangan yang terasa jauh lebih lapang dengan tidak menggunakan sekat.

Anda juga dapat membuat ruangan keluarga dan dapur maupun ruang makan jadi satu hingga tampak begit luas. Berikan juga sekat imajiner, seperti halnya perbedaan pola tekel lantai guna memberikan batasan ruangan secara tidak langsung.

3. Ruangan setengah lantai

Siasati dengan gunakan desain rumah split level bisa dijadikan sebagai solusi. Rumah pun bakal tumbuh secara vertical dengan begitu maksimal. Anda pun bisa dengan manfaatkan lebih banyak lagi lahan guna menciptakan ruangan yang diperlukan.

Baca juga: Tips Ampuh Menghilangkan Noda Oli di Baju Efektif dan Manjur

4. Buat Desain Langit Tinggi

Berikan juga jarak lantai dengan langit – langit yang cukup jauh bisa membuat kesan bagian dalam rumah tampak luas dan tidak sempit. Selain itu, sirkulasi udara juga bisa berputar lebih sering.

Hindari membuat langit – langit yang rendah, ditambah dengan ornament berlebihan di atasnya karena bisa membuat ruangan jadi penuh sesak.

5. Pilih Warna Cerah

Untuk langkah terakhir ialah dengan pemilihan warna yang lebih cerah. Hindari pemakaian warna gelap karena membuat kesan ruangan jauh lebih sempit. Warna putih pun bisa dijadikan pilihan yang sesuai untuk rumah lahan sempit.

Warna putih memang bisa membuat ruangan terlihat lebih luas, warna ini pun bisa memberikan kesan minimalis dan juga bersih. Selain itu, perhatikan dalam pemilihan perabotan di dalam rumah dengan warna yang relatif lebih cerah.

Comments are closed.

Dewi.Me

Berisikan catatan pribadi, bersama keluarga, dan rekan-rekan berbagai informasi. Mengumpulkan serpihan hal yang menarik seputar Keluarga, Kesehatan, Pendidikan, Makanan, dan Kecantikan. Bersama-sama meningkatkan kualitas keluarga Indonesia.

Kategori Artikel

Web Network